Default Floating
WhatsApp Icon
Telephone Icon
Email Icon

Kenali Beberapa Jenis Kecap Di Dapur Ala Oxone

Pasti sudah tidak asing lagi ketika mendengar kecap, bukan? Bagi kalian yang sering memasak di dapur, kecap apa saja sih yang sering kalian gunakan untuk memasak? Yuk kenali beberapa jenis kecap di dapurmu ala Oxone

Kecap adalah salah satu bumbu dapur atau penyedap makanan yang berupa cairan umumnya berwarna hitam.

Bahan dasar pembuatan kecap umumnya adalah kedelai atau kedelai hitam.

Kenali beberapa jenis kecap yang sering digunakan memasak:

  • Kecap manis
Kecap manis. Sumber: makanabis.com

Kecap manis biasanya bertekstur kental dan terbuat dari kedelai.

Rasanya pun sesuai dengan namanya, yaitu manis.

Biasanya kecap manis sering digunakan untuk berbagai masakan Indonesia seperti nasi goreng, sate ayam, ayam kecap, dan lainnya.

  • Kecap inggris
Kecap inggris. Sumber: kompas.com

Kecap ini terbuat dari cuka yang dikombinasikan dengan ikan, molase, asam, dan bumbu lainnya.

Sehingga rasanya pun manis, gurih, sedikit asam dan aromanya yang khas menjadi daya tariknya sendiri.

Penggunaan kecap inggris ini biasanya cocok untuk masakan seperti Ayam goreng mentega, bistik sapi, saus tonkotsu, dan lainnya.

  • Kecap asin
Kecap asin. Sumber: klikdokter.com

Pasti kalian sudah mengenal dong dengan kecap asin? Kecap yang di fermentasi dari kedelai dan diolah dengan garam.

Sehingga teksturnya cair dan memiliki rasa asin yang memiliki aroma.

Biasanya cocok ke berbagai jenis masakan, seperti masakan Indonesia, Chinese food, Jepang, Korea, hingga Western.

  • Kecap ikan
Kecap ikan. Sumber: kompas.com

Nah, kecap ikan ini paling memberikan aroma yang dominan ketimbang kecap lainnya.

Kecap ikan ini adalah hasil fermentasi ikan yang di diamkan dalam jangka waktu tertentu.

Kecap ini biasanya cocok untuk seafood atau pun sushi, karena dapat mengurangi aroma amis pada seafood.

Selain itu kecap ini juga dapat meningkatkan cita rasa pada makanan loh.


Nah, setelah mengetahui beberapa jenis kecap, jangan salah menggunakan kecap lagi ya ketika memasak.

Tetap gunakan peralatan masak Oxone yang terbukti awet dan tahan lama, karena peralatan masak Oxone terbuat dari bahan berkualitas premium.

[OX-966] Classic Cookware Set

Yuk segera miliki Classic Cookware Set OX-966 yang cocok untukmu memasak di rumah.

Oxone

Chef at your home